Halo Sobat Main! Masih semangat bermain dengan si kecil? Kira-kira permainan apa yang seru untuk anak kecil, ya? Tenang, kali ini Jurnal Bermain akan berbagi ide bermain tema luar angkasa untuk anak.
Pastinya bakal seru banget karena si kecil bisa belajar tentang planet, bintang, dan galaksi dari permainan. Yuk, simak inspirasi ide bermain tema luar angkasa berikut ini!
Daftar Isi
Seru! Ide Bermain Anak Tema Luar Angkasa
Bagi sebagian orang tua baru, pasti ingin si kecil memiliki tumbuh kembang yang baik. Dilansir dari The Asian Parent Ibu Vera Itabiliana Hadiwidjojo, S.Psi., Psi selaku psikolog anak dan keluarga dari Lembaga Psikologi Universitas Indonesia, menjelaskan bahwa kecerdasan anak usia dini bisa distimulasi lewat permainan sesuai usia. Baik aspek kecerdasan sensorik, motorik, dan daya kreativitas.
Lantas, permainan apa saja yang cocok untuk anak usia dini?
1. Botol Sensorik Galaksi

Sumber: pinterest
Ide bermain pertama ini cocok untuk anak usia 0-2 tahun, namanya botol sensorik galaksi. Botol sensorik bisa merangsang sistem sensorik anak agar berani eksplorasi hal-hal di sekitarnya.
Mereka bisa belajar warna galaksi yang dominan biru, hitam, dan sedikit ungu. Apalagi jika ditambah glitter yang berkilau, pasti bisa menarik perhatian si kecil saat menggoyangkan botol sensorik galaksi.
Cara membuatnya juga cukup mudah karena hanya membutuhkan botol plastik, pewarna, air, glitter, dan minyak. Tinggal campur air dengan pewarna, masukkan sedikit minyak, lalu glitter, dan kocok rata.
Permainan anak indoor ini tetap membutuhkan pengawasan orang tua karena ada resiko isi botol tumpah. Oleh karena itu pilih botol plastik yang tebal, serta memiliki tutup yang rapat.
2. Roket Kardus

Sumber: pinterest
Tema permainan anak luar angkasa selanjutnya adalah roket kardus. Ide bermain yang sudah ada dari generasi ke generasi kini tidak pernah gagal untuk menstimulasi daya imajinasi anak.
Cara membuat mainan dari barang bekas ini tergolong mudah karena hanya membutuhkan kardus bekas, lem, serta pewarna. Orang tua juga bisa berkreasi untuk membuat roket dengan hiasan menarik.
Jangan lupa beri akses lubang untuk jendela atau pintu. Bisa juga beri dekorasi tema luar angkasa seperti gambar planet atau bumi yang menempel pada jendela roket untuk memancing imajinasi anak.
3. Galaxy Box

Sumber: dokpri
Si kecil punya ketertarikan dengan benda langit padahal usianya baru 2 tahun? Tenang, Sobat Main bisa gunakan permainan anak indoor untuk melatih motorik halus seperti Galaxy Box.
Ide bermain tema luar angkasa seperti Galaxy Box ini cocok untuk anak usia 0-3 tahun dengan fokus untuk stimulasi kemampuan motorik halus. Bahan-bahan yang digunakan mudah ditemukan di toko alat tulis terdekat.
Sediakan kardus bekas, karton hitam, cat poster, stik es krim, lakban bening, sikat gigi bekas, gunting, cutter, dan kuas. Pertama lapisi kardus bekas dengan karton hitam, lalu buat gambar bintang-bintang dengan sikat gigi yang dicelupkan ke cat poster putih.
Buat gambar planet dan matahari, lalu tempelkan pada stik es krim. Beri lubang garis pada kotak galaksi untuk menancapkan stik es krim. Pada anak usia 2-3 tahun, bisa upgrade tingkat kesulitan dalam menancapkan stik es krim untuk melatih kekuatan ibu jari dan telunjuk dalam area pra-menulis.
4. DIY Lampu Rasi Bintang

Sumber: pinterest
Kegiatan selanjutnya cocok sebagai permainan anak TK usia 4-6 tahun, yaitu DIY lampu rasi bintang. Hasil kegiatan bisa digunakan sebagai dekorasi tema luar angkasa di rumah.
Anak hanya perlu membuat bagian kap lampu dari toples bekas. Sementara itu orang tua yang menyiapkan lampu dan kabel, ya.
Pertama-tama siapkan karton hitam, buat lubang dengan ukuran bervariasi membentuk rasi bintang. Bisa menggunakan jarum pentul, pelubang kertas, dan pensil.
Setelah itu, pasang karton hitam melingkari bagian dalam toples bening. Masukkan lampu tumblr LED ke dalam toples. Lampu rasi bintang sudah siap digunakan sebagai teman tidur sambil belajar tentang rasi bintang.
5. Sorting Star Colour

Sumber: dokpri
Bermain sorting warna dengan pom-pom sudah biasa, bagaimana kalau mengajak si kecil bermain sorting warna dengan origami bintang? Pastinya bakal seru banget untuk anak kecil.
Ide bermain anak satu ini bisa menstimulasi aspek kognitif, motorik halus, dan pra-menulis. Anak akan mengenal warna, serta bentuk bintang.
Permainan anak ini bisa dilakukan sejak usia 1-3 tahun dengan tingkat kesulitan yang bisa bervariasi. Misalnya saat usia 1 tahun hanya menggunakan tangan untuk memindahkan bintang sesuai warna. Seterusnya saat anak usia 2-3 tahun bisa menggunakan penjepit atau pinset untuk memindahkan bintang.
6. Planet Sensory Bin

Sumber: dokpri
Terinspirasi dari metode Montessori, planet sensory bin merupakan ide bermain yang memberi anak-anak kesempatan untuk mengembangkan practical life skill, keterampilan akademis, dan keterampilan motorik dengan cara yang asyik. Sensory bin juga bisa jadi sarana mainan edukasi anak 1-2 tahun.
Secara konsep, cara membuat sensory bin dengan meletakkan berbagai material atau bahan ke dalam suatu wadah sesuai tema. Anak akan melakukan interaksi dengan sensory bin sesuai imajinasi, kreativitas, atau apa pun yang menurutnya menarik.
Planet sensory bin hanya membutuhkan bahan seperti pom-pom warna-warni, wadah, dan replika planet. Berikan juga beberapa alat pendukung seperti sendok, pinset, capit, dan gelas. Biarkan anak bermain sesuai dengan apa yang dia inginkan.
7. Slime Galaksi

Sumber: pinterest
Permainan anak selanjutnya yang jadi favorit hampir sebagian besar anak kecil adalah slime. Sobat Main bisa menggunakan slime untuk tema permainan anak luar angkasa.
Caranya dengan membeli atau membuat sendiri slime dengan warna identik galaksi seperti biru tua. Tambahkan glitter biasa dan glitter bintang untuk membuat slime galaksi.
Ide bermain anak menggunakan slime ini bisa jadi alternatif stimulasi sensorik. Terutama bagi anak yang punya masalah dengan sensorik seperti picky eater, mudah jijik dengan tekstur tertentu, dan lain sebagainya.
Gimana, Sobat Main? 7 Ide bermain tema luar angkasa untuk anak usia dini tersebut seru sekali, bukan? Si kecil pasti senang karena bisa bermain, serta eksplorasi hal baru. Tak hanya itu, si kecil juga mendapatkan stimulasi tumbuh kembang yang sesuai dengan usianya. Selamat bermain!
Referensi
https://busytoddler.com/why-is-sensory-play-important/
https://id.theasianparent.com/stimulasi-motorik-anak
19 Komentar. Leave new
[…] Sobat Main! Kehabisan ide bermain untuk anak? Kalau postingan sebelumnya tentang ide bermain tema luar angkasa, kali ini aku akan memberikan inspirasi ide bermain […]
Rasanya hampir sebagian besar, anak-anak tertarik untuk kepoin luar angkasa. Makanya kalau bermain tema luar angkasa, pastinya bakalan membuat mereka sangat exited banget deh.
Tema permainannya bagus-bagus banget ya. Pastinya butuh effort yang besar untuk membuat semua permainan tersebut.
Rekomendasi permainan tema galaxi ini keren-keren. Tapi kalo disuruh milih sih, saya suka banget yang nomor 4, yakni lampu rasi bintang.
Very nice infooo
Seru semua ide bermain tema luar angkasanya, Mbak. pengetahuan anak jadi bertambah dari sesuatu yang menarik. Selain itu, anak juga bisa diajak bersama membuatnya.
makasih kak ide bermainnya. bisa nih dipraktekaan bareng si bungsuku y masih 4,5 thn pasti jd pengalaman yg seru, blm pernah sih kita main dg tema luar angkasa paling baca buku aja sekilas ada yg tentang luar angkasa
Ide permainan yang pasti sangat disenangi oleh anak-anak. Biasanya anak tertarik dengan hal-hal yang berhubungan dengan luar angkasa.
Jadi anak bisa bermain sambil belajar tentang benda-benda langit, ya!
Menarik ya ide-idenya mbak, seru untuk dicoba bareng kiddos apalagi anakkua suka nih eksperimen seperti ini, terima kasih idenya ya
Yang galaxy box jadi inget kartun Upin Ipin pas lagi belajar sama Kak Ros.
Belajar yang menarik sih ini buat si kecil sambil bermain.
Keren banget ide mainan tentang luar angkasa kak. Anak zaman now tuh keingintahuannya tinggi bgt. Jd ortunya jg hrs pintar. Dgn mainan edukasi spt ini bs mengajarkan si kecil tentang fenomena alam sekaligus melatih motorik mereka.
Wah, seru banget nih
Mau aku coba di rumah, karena tema luar angkasa ini sangat disukao oleh anak anak
Boleh juga nih dipraktekkan untuk main bareng sama anak. Saya belum kepikiran buat ide bermain anak tetang luar angkasa atau galaksi. Masih suka mobil-mobilan atau layang-layang dengan kertas.
Waah terimakasihhh mba ide idenyaa ini bisa untuk ngisi kegabutanku sama anakku di hari Sabtu dan Minggu, ditambah imlek besok, bisa buat main ginian wkwkwk
Wah, bisa nih di tiru ide mainnya buat di rumah. Kebetulan anakku lg suka ama antariksa.
Keren-keren banget ide bermainnya. Anak-anak jadi gak nonton YouTube terus ya. Ibunya juga harus kreatif nih
Wah terima kasih ide bermainnya, Mbak! Kebetulan anak lagi suka banget segala hal tentang space.. jadi bisa langsung praktekin ini deh hehe
ini baru namanya bermain sambil belajarn. pasti anak-anak akan senang dan pengetahuan mereka terus bertambah meski terus bermain.
iiihhhh kok lucu-lucu sh referensinya, aku mau cobain bikin juga ah Roket Kardus dan Galaxy Box
juga lampu rasi bintang. anak-anak pasti suka deh dan bisa bantu mereka lebih mudah elajar luar angkasa yaa
Kreatif sekaliii, boleh nih dicoba di rumah yaahh biar anak gak bosan dan tentunya bisa sambil belajar banyak.
Kelulusan kakak kemarin bikin planet dan lintasannya di atas karton hitam.
Rasanya seneng banget membuat DIY luar angkasa. Karena se-magic itu sih yaa..
Ada banyak hal yang gak kita tau dan tersembunyi di balik angkasa yang infinity.
Ide bermain yang menarik banget nih buat dilakukan bersama anak. Kebetulan bentar lagi weekend, mau coba ajakin anakku main dengan tema luar angkasa ahh